Turun Rp4.000 Per Gram, Cek Dulu Harga Emas Hari Ini (21/12)

Harga Emas Hari Ini 21 Desember 2023 adalah Rp1.121.000 per gram. Harga turun Rp4.000 dari perdagangan Rabu (20/12/2023). Pada perdagangan Rabu, harga emas Antam berada di posisi Rp1.125.000 per gram.

Adapun, harga pembelian kembali atau buyback di kisaran Rp1.018.000 per gram. Itu artinya jika Anda ingin menjual emas, Antam akan menghargainya Rp1.018.000 per gram.

Harga emas Antam tersebut berlaku di kantor Antam Pulogadung, Jakarta Timur.

 

Harga Emas 21 Desember 2023

Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram. Hingga pukul 08.00 WIB, sebagian besar ukuran emas Antam tersedia.

 

Emas Batangan

Berikut daftar harga emas batangan yang dijual Antam:

  • 0,5 gram: Rp610.500
  • 1 gram: Rp1.121.000
  • 2 gram: Rp2.182.000
  • 3 gram: Rp3.248.000
  • 5 gram: Rp5.380.000
  • 10 gram: Rp10.705.000
  • 25 gram: Rp26.637.000
  • 50 gram: Rp53.195.000
  • 100 gram: Rp106.312.000
  • 250 gram: Rp265.515.000
  • 500 gram: Rp530.820.000
  • 1000 gram: Rp1.061.600.000

 

Emas Corak Batik

Antam juga menjual emas dengan corak batik Bokor Kencono, batik Huk, batik Srimanganti dan batik Mahkota Siger.

Emas Corak Batik

Tampilan emas corak Batik Bokor Kencono, Huk, Srimanganti, dan Mahkota Siger

 

Untuk harga emas Antam bercorak batik:

 

#1 Batik Bokor Kencono

 

#2 Batik Huk

 

#3 Batik Srimanganti

 

#4 Batik Mahkota Siger

 

Keterangan:

  • Harga emas batangan sudah termasuk PPh 22 sebesar 0,9%.
  • Saat menyertakan NPWP akan memperoleh potongan pajak lebih rendah sebesar 0,45%.

 

Untuk informasi lebih lengkap mengenai harga emas hari ini di kota Surabaya, Bandung, Medan dan Semarang, silakan cek di halaman harga emas hari ini.

Selain harga emas, Anda dapat mengetahui harga komoditas lainnya pada Tabel Harga Komoditas.

 

Bingung bagaimana mulai investasi emas? Konsultasikan bersama Perencana Keuangan HOOQ.ID.

Konsul Rencana Keuangan

 

Berita Harga Emas Hari Ini 21 Desember 2023

Trading Strategy: 

Opsi SELL dekat Resistance

Entry: 2035.00 – 2037.00

Target/Reward:  2023.00 ($12 – $14)

Stop Loss: 2043.00 ($6 – $8)

Risk Reward: 1: 2 

 

Opsi BUY  saat Neckline ditembus

(atau cek artikel untuk area alternatif)

Entry: 2050.00 – 2052.00

Target/Reward: 2064.00 ($12 – $14)

Stop Loss: 2044.00 ($6 – $7)

(ideal SL di bawah 2043)

Risk Reward: 1: 2

 

Disclosure: Ini hanyalah hasil analisis dan bukan saran finansial. Selalu lakukan riset Anda sendiri sebelum membuka posisi Trade. Semua hasil Trade Anda merupakan tanggung jawab sendiri!

 

Berikut ini berita dan analisis emas hari ini 21 Desember 2023 yang dipersembahkan oleh Agrodana Futures:

 

Pergerakan Harga Emas Hari Ini 21 Desember 2023

Rally emas kembali tertunda setelah kenaikan sebelumnya kembali gagal tembus resistance psikologis 2048/2052 yang diperlukan untuk rally kuat.

Kabar baiknya range pergerakan juga relatif sempit dan support 2020/2022 pun tidak ditembus.

 

Penggerak Pasar

Dolar bergerak sedikit lebih tinggi dibanding sehari sebelumnya, tapi imbal hasil Treasury AS tenor 10-tahun turun di sesi perdagangan hari Rabu.

Data ekonomi AS dirilis lebih baik dari ekspektasi kemungkinan membuat dolar rebound, meski pergerakan relatif terbatas.

Existing Home Sales dirilis 3.82M lebih tinggi dari ekspektasi 3.77M. Sementara indeks kepercayaan konsumen dari Consumer Board dirilis 110.7 lebih tinggi dari ekspektasi 104.00. 

 

Giliran Harker Berkomentar

Presiden Fed Philadelphia, Harker, berbicara di Radio WHYY.

Harker keluar dengan pernyataan bahwa tugas mengendalikan inflasi belum selesai meskipun segala sesuatunya terlihat lebih baik untuk prospek inflasi.

Harker mendengar beberapa hal mulai melunak lebih cepat dari yang ditunjukkan oleh data.

Tapi Harker mengatakan Fed tidak perlu menaikkan suku bunga lagi. Harker menyoroti masalah pengangguran yang diperkirakan tidak akan bertambah banyak.

Dan mengenai soft landing, Harker melihat prosesnya kemungkinan bergelombang, akan banyak hal yang bisa menggagalkan soft landing

Harker menekankan tingkat harga yang tinggi akan membebani banyak orang. Tapi Fed tidak akan segera menurunkan suku bunga.

Harker termasuk satu dari beberapa pejabat Fed yang baru-baru ini berbicara tentang ketidaksepakatan mereka untuk pemangkasan di bulan Maret. Euforia pasar sementara ini diredam.

 

Fokus Malam Ini

Investor akan mencermati data klaim pengangguran mingguan, GDP Q3 2023 dan indeks manufaktur dari Fed Philadelphia malam ini.

Klaim pengangguran diperkirakan kembali naik dari 202K menjadi 214K.

Sementara GDP diperkirakan naik dari 2.1% menjadi 5.2%. Dan Indeks manufaktur Fed Philadelphia diperkirakan menguat dari -5.9 menjadi -3.0. 

Khusus klaim pengangguran, jika terjadi kenaikan, maka dolar berpeluang melemah, dan memberi kesempatan untuk emas naik.

Sebaliknya jika terjadi penurunan, maka dolar berpeluang menguat, dan emas berpotensi kembali turun.

Sementara GDP dan indeks manufaktur yang kuat akan membuat dolar menguat dan emas berpotensi turun.

Sebaliknya, jika GDP dan indeks manufaktur melemah, maka akan membuat dolar melemah sehingga emas kembali terbuka kesempatan untuk naik.

Memasuki 2 hari terakhir jelang libur Natal, kami mewaspadai potensi aksi profit taking sebelum memasuki libur sehingga potensi penurunan bisa saja terjadi meski data relatif lebih buruk dari ekspektasi.

Tapi penurunan diharapkan relatif terbatas dan pasar masih harus menantikan data PCE dan juga survei Michigan Jumat besok.

 

 

Note: Tetap waspada dengan volatilitas besar pada market yang sewaktu-waktu bisa tiba-tiba berubah!

 

Analisis Teknikal Gold

Candle daily ditutup bearish dengan real body kecil berwarna hitam dan peluang penurunan sepertinya relatif dominan untuk hari ini.

Tapi pola penurunan akan gagal jika harga bergerak naik tembus high kemarin 2043.38. Sementara penurunan akan lebih rendah jika berhasil tembus low kemarin 2027.27.

Strong rally baru akan terwujud jika harga mampu tembus area resistance psikologis 2048 – 2052. Switch segera menjadi BUY jika ini yang terjadi!

 

Pergerakan Harga Emas dan Forex Hari Ini 21 Desember 2023 gh4

Note: Tayangan grafik lebih cepat, silakan cek Youtube @AgrodanaFutures di bagian “community”

 

Grafik Harga H4

Di H4, apakah pola inverse Head & shoulders gagal? Belum! Pola tersebut masih punya peluang cukup besar karena penurunan tadi malam tetap tidak tembus support 2010.

Bahkan penurunan sama sekali tidak mencapai 2020/2023 yang merupakan support neckline dari area yang bisa saja cenderung menjadi double top jika inverse H&S gagal.

Keberhasilan menembus neckline akan membuka peluang untuk lanjut naik dan uptrend yang lebih kuat.

Potensi target maksimal dari pola inverse head & shoulders berada di kisaran 2123. Tapi pencapaian ini tidak akan mulus karena ada beberapa resistance kunci yang harus dilewati berikutnya.

Beberapa resistance di atas neckline: 2065, 2079/2082, 2100, dan 2112/2115 adalah area yang harus dilampaui untuk mencapai target utama dari potensi inverse head & shoulders (setelah konfirm tembus neckline 2052).

Zona 2015 – 2019 masih menjadi kunci di sisi penurunan. Jika kembali mampu bertahan secara efektif, maka zona buy masih bisa dilakukan di zona tersebut dan dianggap paling ideal (lower risk).

Tapi jika tembus 2015, maka support berikutnya diharapkan kisaran 2007 – 2010 di mana zona ini sekaligus akan menjadi support psikologis.

Artinya, selama tidak ditembus, maka potensi kenaikan tetap terbuka. Tapi jika ditembus, kita berpeluang melihat emas kembali mendekati zona 1998 – 2000, atau bahkan lebih rendah 1990/1992

Switch strategi menjadi SELL jika harga tembus 2001 dengan potensi penurunan di kisaran support 1989/1992, dan terjauh 1972/1974. Tapi selama 2001 tidak ditembus, maka peluang buy masih cukup terbuka. 

 

Pergerakan Harga Emas dan Forex Hari Ini 21 Desember 2023 gh1

 

Grafik Harga H1

Per jam 9.55 WIB, harga berada di 2036.86, dengan high di 2037.31 dan low 2031.31.

Peluang bullish masih tetap terbuka, meski tidak sekuat sebelumnya. Range pergerakan diharapkan tetap di jalur downtrend channel (area garis merah) kisaran 2038 – 2022/2023. 

Jika sesuai trend channel yang ada, maka pergerakan diharapkan tertahan di level 2036 – 2038, kemudian terkoreksi turun hingga kisaran 2022/2023 atau 2027 low tadi malam.

Dan demand kemudian diharapkan mampu menahan penurunan lanjutan dengan mendorong harga kembali ke atas (panah biru).

Sebaliknya, jika tembus 2022/2023, maka  potensi penurunan kemungkinan melirik zona 2014/2016.

Opsi buy (jika diasumsikan Inverse Head & Shoulders H4 masih punya peluang) akan cukup ideal jika dilakukan di zona 2014/2016 atau 2022/2023.

Sementara strong demand (tidak terkait Inverse Head & Shoulders) akan berada di zona 1984 – 1987.

Atau, Anda bisa segera ubah strategi menjadi BUY jika harga tembus 2046/2048 karena strong rally diperkirakan terjadi jika berhasil tembus resistance psikologis!

Untuk malam hari sebaiknya Anda fokus perhatikan catatan kami di grafik H4!

 

Mau mulai berdagang emas? Yuk, di Agrodana Futures aja!

Banner Agrodana Futures

 

Sobat HOOQ.ID, teman-teman Anda pasti banyak yang kebingungan tentang investasi emas saat ini.

Bisa jadi, Andalah orang yang pertama tahu di group Anda mengenai investasi emas. Jadi, jangan lupa share artikel ini di group Anda, terima kasih.

 

Sumber Data:

Sumber Gambar:

  • Emas – https://bit.ly/3XCw3Yi

Turun Rp4.000 Per Gram, Cek Dulu Harga Emas Hari Ini (21/12)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *