7 Cara Kerja di Luar Negeri, Bisa Liburan Sambil Bekerja!

Bagi Sobat HOOQ.ID yang berkeinginan untuk bekerja di negeri orang, yuk, simak cara kerja di luar negeri beserta keuntungannya dalam artikel berikut ini. Baca sampai habis, ya!

 

Summary:

  • Bekerja ke luar negeri menjadi pembuka pintu untuk pengalaman baru, pertumbuhan pribadi, dan peluang karier yang menarik. Prosesnya memerlukan persiapan dan pemahaman yang matang.
  • Untuk bekerja di luar negeri, beberapa cara yang bisa dilakukan seperti mengikuti program magang internasional, memanfaatkan job portal, dan sebagainya.

 

Cara Agar Bisa Kerja di Luar Negeri

Kerja di luar negeri seringkali menjadi impian sebagian orang di Indonesia. Alasannya pun beragam, mulai dari tawaran gaji yang relatif tinggi, hingga adanya ketertarikan khusus terhadap negara tertentu.

Tak hanya itu, bekerja di luar negeri juga dapat membuka pintu peluang yang lebih besar dalam karier seseorang. Namun, steps yang harus kamu lakukan untuk meraih impian ini tentu membutuhkan banyak persiapan yang matang.

cara kerja di luar negeri (1)

Ilustrasi Bekerja di Luar Negeri. Sumber: istockphoto.com

 

Mulai dari CV, portofolio, ijazah, sertifikat bahasa, dan surat rekomendasi jika diperlukan. Belum lagi beberapa syarat tambahan lainnya, seperti paspor dan visa negara tujuan untuk bisa bekerja secara legal di luar negeri.

Akan tetapi, seperti kata pepatah “banyak jalan menuju Roma”, banyak pula jalan yang bisa kamu tempuh untuk bekerja di luar negeri.

Untuk itu, HOOQ.ID telah merangkum beberapa cara kerja di luar negeri yang bisa kamu lakukan. Di antaranya adalah sebagai berikut:

 

#1 Menempuh Pendidikan di Luar Negeri

Cara pertama untuk bisa bekerja di luar negeri tentunya dengan menempuh pendidikan di luar negeri pula. Dengan cara ini, kamu memiliki kesempatan lebih besar untuk bekerja di negara tersebut setelah lulus.

Sebagai informasi, saat ini banyak negara yang memberlakukan post study visa yang bisa kamu gunakan untuk bekerja hingga tiga tahun setelah selesai studi.

Kesempatan ini tentu dapat membangun pengalaman profesional kamu di negara tersebut. Nah, untuk mempersiapkan biaya pendidikan ke luar negeri, simak tayangan yang tersemat berikut ini!

 

 

#2 Bekerja di Perusahaan Multinasional

Bekerja di perusahaan multinasional yang berada di Indonesia juga bisa membuka kesempatan untuk bekerja di luar negeri melalui program relokasi karyawan, lho.

Perusahaan multinasional seringkali melakukan relokasi karyawan dengan tujuan agar setiap karyawan bisa mengikuti budaya dari perusahaan-perusahaan cabang.

Umumnya, perusahaan akan mengadakan relokasi dengan pembukaan rekrutmen sehingga karyawan bisa mendaftar untuk masuk ke cabang di luar negeri. Kamu juga bisa meminta rekomendasi langsung kepada atasan untuk dikirim ke cabang luar.

 

#3 Melalui Job Portal atau Website Perusahaan

Di era digital seperti saat ini, lowongan pekerjaan baik di dalam maupun luar negeri bisa kita temukan dengan mudah melalui berbagai platform di internet.

Melalui job portal, kamu bisa mencari pekerjaan yang kamu inginkan dari negara manapun. Contohnya adalah platform LinkedIn, situs pencari kerja yang banyak digunakan oleh berbagai orang dari negara lain.

Kamu hanya perlu menyiapkan dokumen lamaran kerja yang menarik sesuai dengan pekerjaan yang akan kamu lamar untuk bisa bersaing dengan orang internasional.

[Baca Juga: Ini 10 Pekerjaan Favorit Gen Z, Jadi Peluang Karier Baru!]

 

#4 Mengikuti Program Magang Internasional

Ada banyak sekali program magang yang diadakan oleh perusahaan-perusahaan luar negeri untuk siapa saja yang berminat.

Mahasiswa tingkat akhir atau fresh graduate dari berbagai negara umumnya mengikuti program magang ini demi mendapatkan pengalaman kerja internasional.

Program ini juga dapat membantu kamu untuk percaya diri saat berhadapan dengan orang-orang yang berasal dari negara dan budaya lain.

Namun, proses rekrutmennya cenderung ketat sehingga kamu harus benar-benar mempersiapkan diri sebaik mungkin.

 

#5 Melalui Perusahaan Agensi atau Penyedia Program

Banyak agen penyalur kerja luar negeri di Indonesia yang bisa kamu manfaatkan untuk mendapatkan banyak bantuan. Seperti mengurus berkas persyaratan, menghubungkan dengan pemberi kerja, hingga mencarikan tempat tinggal.

Peluang yang agen-agen penyedia berikan pun cukup beragam, termasuk pekerjaan full time, paruh waktu, magang, dan program sukarelawan atau volunteer.

Namun, biaya yang harus kamu keluarkan cenderung lebih tinggi jika menggunakan agen penyalur kerja. Belum lagi banyaknya penipuan yang memberikan iming-iming gaji tinggi.

Oleh karena itu, kamu perlu mencari tahu apakah agen penyalur kerja ke luar negeri tersebut aman dan kredibel atau tidak.

Cobalah untuk memeriksa track record agen yang bersangkutan terlebih dahulu, serta pastikan juga agen tersebut telah terdaftar di Disnaker.

 

#6 Mengajar Bahasa atau Keterampilan

Cara kerja di luar negeri yang selanjutnya adalah dengan mengajar bahasa atau keterampilan tertentu.

Misalnya, kamu bisa mengajar bahasa Indonesia, Inggris, ataupun pelajaran lain tergantung lowongan yang tersedia di negara tertentu.

Peluang mengajar yang cukup terkenal, seperti ESL (English as a Second Language)/ EFL (English as a Foreign Language) atau TEFL (Teaching English as a Foreign Language). Kamu bisa cek lowongan atau programnya secara online di internet.

Akan lebih baik lagi jika kamu sudah memiliki sertifikasi khusus yang menandakan bahwa kamu kompeten di bidang tersebut.

 

#7 Mengajukan Working Holiday Visa

Liburan sekaligus kerja, memang bisa? Tentu saja bisa dengan menggunakan working holiday visa. Dengan visa ini, kamu dapat secara bebas tinggal di luar negeri sambil bekerja dalam jangka waktu maksimal satu atau dua tahun.

Cara ini sangat cocok bagi kamu yang berencana untuk bekerja di luar negeri dalam jangka pendek. Bahkan, fresh graduate S1 pun bisa menggunakan visa WHV karena tidak memerlukan pengalaman khusus.

Akan tetapi, ada berbagai syarat dan ketentuan yang berlaku untuk mengajukan jenis visa WHV ini.

Di Indonesia sendiri, kamu perlu memiliki Surat Rekomendasi Pemerintah Indonesia (SRPI), dan telah berusia 18-30 tahun sebagai syarat utama untuk mendapatkan visa WHV.

 

Tips Sukses Bekerja di Luar Negeri

Bekerja di luar negeri tentu tak semudah seperti bekerja di tanah air, sebab banyak perbedaan yang mendasarinya. Terlebih lagi banyaknya dokumen persyaratan yang harus kamu siapkan untuk bisa bekerja di luar negeri.

Namun, hal itu bukan berarti kamu harus menguburkan impian dan cita-cita kamu untuk bekerja di luar negeri. Hanya saja, upaya yang perlu kamu keluarkan harus lebih ekstra.

Nah, bagi kamu yang tertarik, kamu bisa menerapkan beberapa tips sukses bekerja di luar negeri seperti berikut.

 

#1 Tentukan Negara Tujuan

Hal pertama yang wajib kamu lakukan adalah menentukan negara tujuan. Dalam hal ini, kamu harus mempertimbangkan banyak hal, seperti bahasa, budaya, iklim, serta makanannya.

Selain untuk memudahkan proses adaptasi, tips ini juga akan sangat berpengaruh terhadap kehidupanmu selama bekerja di negara tersebut.

 

#2 Lakukan Riset Lebih Mendalam

Selanjutnya, lakukan riset lebih mendalam tentang negara tujuan kamu. Cari tahu seluk-beluk budayanya, kebiasaan unik, dan bagaimana cara mereka bekerja, serta norma-norma sosial yang berlaku.

Dengan begitu, kamu dapat mempersiapkan diri secara penuh dan mampu mengatasi perbedaan dengan bijak.

 

#3 Lengkapi Dokumen Persyaratan

Setelah yakin dengan negara dan kesempatan kerja yang menjadi tujuan kamu, langkah berikutnya adalah menyiapkan dokumen persyaratan yang dibutuhkan.

Pastikan semua berkasnya telah terpenuhi sebelum mengajukan lamaran kerja di luar negeri. Cek kembali paspor dan visa untuk memastikan bahwa keduanya masih berlaku.

Cari tahu juga apakah ada persyaratan khusus yang mungkin kamu perlukan, seperti surat rekomendasi dari tempat kerja atau sertifikasi bahasa dan keahlian.

Jangan lupakan pentingnya hasil tes kesehatan atau medical check-up yang menjadi salah satu persyaratan. Kemudian, simpanlah semua salinan digital dokumen-dokumen tersebut sebagai langkah preventif.

Selain mempersiapkan dokumen persyaratannya, kamu juga harus mempertimbangkan kesiapan finansial nantinya. Karena bekerja di luar negeri membutuhkan persiapan yang lebih banyak dengan biaya yang tidak sedikit.

Belum lagi biaya hidup yang harus kamu siapkan untuk mencukupi bulan-bulan pertama saat bekerja di luar negeri.

Oleh sebab itu, mulai buat rencana keuangan sebelum memutuskan untuk berangkat. Hitunglah biaya hidup di negara tujuan, siapkan dana darurat, dan alokasikan budget untuk kebutuhan sehari-hari.

Agar rencana keuangan kamu lebih matang, jangan ragu untuk berdiskusi bersama Perencana Keuangan HOOQ.ID.

Lewat sesi konsultasi secara 1 on 1, kamu akan mendapatkan advice dan strategi menarik seputar cara mengatur keuangan, menyiapkan dana darurat, hingga investasi.

Segera buat janji temu via WhatsApp di nomor 0851 5866 2940 atau klik banner di bawah ini!

konsul - PERENCANAAN KEUANGAN Q3 23

 

#4 Manfaatkan Koneksi

Sebelumnya HOOQ.ID sudah menyebut bahwa LinkedIn menjadi salah satu job portal untuk mendapatkan pekerjaan di luar negeri.

Contohnya, jika kamu memiliki koneksi dengan orang atau teman yang bekerja maupun berada di luar negeri. Kamu bisa dengan lebih mudah mengetahui saat perusahaan tersebut membuka lowongan kerja.

Selain itu, perluas juga jaringan profesional kamu dan jalin hubungan yang baik guna membuka peluang pekerjaan di masa depan.

 

#5 Pelajari Bahasa Negara Tujuan

Bekerja di luar negeri tentunya membutuhkan kemampuan dalam berbahasa negara tersebut. Oleh karena itu, kamu perlu mempelajari bahasa negara yang menjadi tujuan kamu bekerja.

Penduduk asli cenderung menghargai dan akan lebih terbuka dengan pendatang yang menguasai bahasa mereka.

Dengan begitu, mempelajari bahasa bahasa negara tujuan akan membantumu dalam proses adaptasi dan mengatasi kendala komunikasi dengan rekan kerja dari luar negeri nantinya.

[Baca Juga: Segini Gaji TKW Hongkong, Biaya Hidup dan Risiko Kerja di Luar Negeri, Catat!]

 

Keuntungan Bekerja di Luar Negeri

Dengan bekerja di luar negeri, kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan yang mungkin tidak kamu dapatkan ketika bekerja di dalam negeri.

Bekerja di luar negeri bukan hanya sekedar gaji yang besar, melainkan juga menjadi ajang mengembangkan karier dan pengalaman internasional.

Setelah mengetahui cara kerja di luar negeri, berikut adalah beberapa keuntungan bekerja di luar negeri yang harus kamu ketahui.

 

#1 Peluang Karier

Pengalaman kerja di luar negeri tentu dapat meningkatkan prospek karier yang lebih baik.

Banyak perusahaan menghargai karyawan yang memiliki pengalaman bekerja dalam budaya yang berbeda dan dapat memberikan perspektif yang beragam.

Kamu bahkan bisa mendapatkan pengalaman di bidang atau industri yang berbeda atau mungkin tidak tersedia di Indonesia.

Hal ini dapat menjadi cara yang bagus untuk mengembangkan keterampilan baru, meraih pengalaman, dan mendorong pengembangan karier, yang nantinya bermanfaat saat kembali ke Indonesia.

 

#2 Jaringan Internasional

Bekerja di luar negeri juga memungkinkan kamu untuk dapat membangun jaringan profesional yang luas di tingkat internasional.

Kekuatan dari jaringan profesional yang baik ini nantinya bisa menjadi hal yang sangat menguntungkan di masa depan.

Sebab, ada banyak kesempatan pekerjaan yang tidak perusahaan umumkan secara terbuka, di mana sebuah posisi dapat terisi melalui rekomendasi dan koneksi dalam dunia profesional.

 

#3 Pengembangan Skill

Lingkungan kerja yang berbeda dapat membantu mengembangkan keterampilan dan keahlian baru, serta meningkatkan keterampilan komunikasi lintas budaya.

Hal ini mencerminkan tingkat adaptabilitas, motivasi, dan kemampuan yang sangat dihargai oleh pengusaha atau pemberi kerja.

Pengalaman kerja secara internasional juga akan membuat kamu lebih unggul dari kandidat lainnya yang belum memiliki pengalaman bekerja di luar negeri.

[Baca Juga: Kerja di Luar Negeri? Yuk Miliki Gaya Hidup Hemat dengan Cara Ini!]

 

#4 Personal Growth

Selain keuntungan profesional, bekerja di luar negeri juga dapat membantu personal growth dengan menghadapi tantangan baru dan meningkatkan kepercayaan diri.

Budaya dan gaya hidup yang berbeda di negara lain dapat mendorong kamu untuk keluar dari zona nyaman dan beradaptasi dengan lingkungan sekitar.

Dengan begitu, kamu bisa mempelajari keterampilan baru dan menjadi pribadi yang lebih tangguh dari sebelumnya.

 

#5 Perkembangan Kemampuan Berbahasa Asing

Keuntungan bekerja di luar negeri yang selanjutnya adalah kesempatan untuk mengembangkan kemampuan berbahasa asing.

Metode utama untuk meningkatkan kemampuan berbahasa asing adalah dengan tinggal di negara yang menggunakan bahasa tersebut sehari-hari.

Keterlibatan langsung dengan bahasa asing akan sangat berkontribusi terhadap perbaikan kemampuan mendengar dan berbicara yang kamu miliki.

Selain itu, fasih dalam bahasa tersebut juga akan membantu kamu membangun hubungan yang lebih kuat dengan rekan kerja serta klien hingga masyarakat lokal. Hal ini tentunya bisa menjadi keterampilan berharga untuk perkembangan pribadi dan profesional.

 

Pastikan Kamu Siap Secara Mental dan Finansial

Demikian informasi lengkap seputar cara kerja di luar negeri yang harus kamu ketahui, terutama bagi yang tertarik untuk berkarier di negeri orang.

Pastikan kamu mempersiapkan segala sesuatunya dengan matang. Mulai dari fisik, mental, dan finansialnya. Sebagai referensi dalam mengatur keuangan, kamu bisa download ebook gratis dari HOOQ.ID Cara Mengatur Keuangan dengan Mudah.

Jangan lupa! Cek satu per satu dokumen persyaratan yang diperlukan, sehingga prosesnya akan berjalan lancar. Good luck!

 

Disclaimer: HOOQ.ID adalah perusahaan perencana keuangan di Indonesia yang melayani konsultasi keuangan bersama Certified Financial Planner (CFP) seputar perencanaan keuangan, rencana pensiun, dana pendidikan, review asuransi dan investasi.

HOOQ.ID bukan platform pinjaman online dan tidak menerima layanan konsultasi di luar hal-hal yang disebutkan sebelumnya. Artikel ini dibuat hanya sebagai sarana edukasi dan informasi.

 

Bagi yang mempunyai informasi seputar lowongan pekerjaan di luar negeri, coba tuliskan di kolom komentar supaya orang lain yang tertarik bisa mencoba peruntungannya.

Semoga penjelasan HOOQ.ID di atas bermanfaat, ya. Terima kasih.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

 

Editor: Ismyuli Tri Retno

Sumber Referensi:

  • Admin. 06 Maret 2024. Mau Kerja di Luar Negeri? 9 Cara yang Perlu Kamu Ketahui! Cakeresume.com – https://shorturl.at/nFPS0
  • Admin. 14 Maret 2023. Cara Bekerja di Luar Negeri dengan Daftar Biaya dan Tipsnya. Blog.cakap.com – https://bit.ly/3TGXI9O
  • Nisa Maulan Shofa. 26 September 2023. 9 Cara Kerja di Luar Negeri, Syarat, dan Kisaran Gajinya. Kitalulus.com – https://bit.ly/43EkDXT
  • Admin. 21 Februari 2024. Cara Kerja di Luar Negeri: Peluang dan Persiapannya. Blog.myskill.id – https://shorturl.at/aAKT3
  • Admin. Memulai karier internasional: berhasil kerja di luar negeri. Idp.com –https://shorturl.at/tGLT1
  • Idzni Meutia. 14 Oktober 2023. 5 Cara Kerja di Luar Negeri juga Syarat & Keuntungannya. Glints.com – https://shorturl.at/rDN35

 

Sumber Gambar:

7 Cara Kerja di Luar Negeri, Bisa Liburan Sambil Bekerja!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *